Muzeyyen Salik Banner

Cemilan Sehat Pisang Krispi Madu Rasa

cemilan sehat pisang krispi madu rasa



Hallo semuanya mau cemilan sehat, enak, dan murah dikantong? Yuk buat Pisang Krispi Madu Rasa.

Kali ini saya akan membagikan Resep Pisang Krispi Madu Rasa.
Cemilan ini tentu berbahan dasar pisang dengan rasa manis legit yang pas. Cemilan yang biasa dijual oleh pedagang kaki lima ini dibandrol dengan harga Rp. 10.000-15.000.


Tapi jangan salah, kalian bisa saja membuatnya. Karena resep Pisang Krispi Madu Rasa ini sangat gampang.

Kenapa namanya Pisang Krispi Madu Rasa, yah tentu saja bahannya dari pisang dan tentu madu. Tapi kalian juga bisa menambahkan bahan lainnya.


Mengapa sih kita kita harus membuat cemilan ini. Karena bahan yang digunakan itu banyak manfaatnya untuk kesehatan badan kita. Yuk kita manfaat yang terkandung di bahan tersebut.



gambar pisang fresh


PISANG


Buah yang tumbuh subur di negara-negara tropis seperti Indonesia mempunyai banyak manfaat.


Tentu semua orang mengenal pisang. Pisang buah dengan rasa manis ini termasuk buah yang banyak dikonsumsi.


Kandungan nutrisi di dalamnya meliputi; karbohidrat, protein, mangan, Vitamin A, Vitamin B, Vitamin C, serat, kalium, dan magnesium. 


Dari semua kandungan pisang ini, pisang mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan, mari kita simak.

Manfaat Pisang


Berikut adalah manfaat pisang;


  • Menurunkan Berat Badan
  • Sumber Karbohidrat dan Vitamin
  • Meningkatkan Kekebalan Tubuh
  • Mengatasi Anemia
  • Menyehatkan Tulang
  • Pisang Sebagai "Mood Food"
  • Memperlancar Metabolisme
  • Melancarkan Aliran Oksigen ke Otak


gambar madu murni



MADU


Madu mudah sekali kita jumpai. Cairan kaya manfaat ini yang dapat meningkatkan imunitas tubuh diproduksi oleh lebah.



Dengan identik rasanya yang manis madu ini menyimpan banyak nutrisi yaitu mengandung Vitamin A (retinol), Vitamin B kompleks, Vitamin C, serta beberapa senyawa aktif, seperti flavonoid dan asam fenolik.


Manfaat Madu


Berikut manfaat madu untuk kesehatan; 


  • Menangkal Radikal Bebas
  • Mempercepat Penyembuhan Luka
  • Meningkatkan Imunitas Tubuh
  • Menjaga Kesehatan Jantung
  • Menjaga Kesehatan Sistem pencernaan


gambar variasi coklat



COKLAT


Coklat cemilan lezat yang dapat meningkatkan mood ini ternyata bermanfaat untuk kesehatan. Tapi jika dikonsumsi secara berlebihan dapat memberikan efek buruk bagi kesehatan.

Coklat sendiri banyak mengandung antioksidan, termasuk polifenol, flavanol, dan katekin. Sehingga coklat dapat memberikan beragam manfaat kesehatan. Yuk simak manfaat coklat.


Manfaat Coklat


Berikut ini adalah manfaat coklat untuk kesehatan;


  • Mengendalikan Nafsu Makan
  • Meningkatkan Mood
  • Mengontrol Kadar Gula Darah
  • Menurunkan Kadar Kolesterol
  • Menjaga Kesehatan Jantung dan Pembuluh Darah
  • Memelihara Fungsi dan Kesehatan Otak
  • Menghambat Pertumbuhan Sel Kanker


gambar variasi keju


KEJU


Produk olahan dari susu ini bisa menjaga kesehatan tulang, gigi, serta sistem pencernaan.


Produk olahan susu ini mempunyai banyak kandungan nutrisi seperti; karbohidrat, lemak, kalsium, protein, zinc, magnesium, fosfor, Vitamin A, Vitamin D, dan vitamin B12.


Banyak sekali bukan kandungan di dalam keju. Mari kita simak manfaat keju ini sendiri.

Manfaat Keju


Dengan nutrisi yang dikandungnya keju mempunyai beragam manfaat antara lain;


  • Menjaga Kesehatan Tulang Agar Lebih Kuat
  • Menjaga Kesehatan Gigi
  • Menjaga Pencernaan Agar Lebih Sehat


gambar susu fresh



SUSU


Susu merupakan sumber nutrisi yang baik dan sudah seharusnya dikonsumsi secara rutin untuk gaya hidup sehat.

Kandungan susu sendiri yaitu, karbohidrat, protein, lemak, Vitamin B, Vitamin D, kalsium, dan zat besi.

Manfaat susu sendiri membantu memenuhi gizi harian. Tapi susu juga mempunyai manfaat yang lainnya, mari kita simak.

Manfaat Susu


Berikut adalah manfaat susu untuk kesehatan;


  • Menjaga Berat Badan
  • Baik Untuk Pertumbuhan Gigi dan Tulang
  • Menjaga Kesehatan Jantung
  • Menjaga Massa Otot
  • Menurunkan Resiko Jantung
  • Meningkatkan Sistem Imun
  • Menurunkan Kadar Gula Dalam Darah
  • Menjaga Tekanan Darah
  • Mengoptimalkan Fungsi Otak
  • Meningkatkan Energi dan Kebugaran


Nah sudah tahukan ada banyak manfaat dari Pisang Krispi Madu Rasa yang akan kita buat. Yuk sekarang kita simak bahan dan cara membuatnya.


CARA MEMBUAT PISANG KRISPI MADU RASA


Bahan:


  • Pisang
  • Gandum
  • Madu
  • Garam secukupnya (Boleh Skip)
  • Air

Cara Membuat:


Kupas kulit pisang, potong tipis sesuai selera. Masukkan gandum ke dalam wadah beri air secukupnya.


Aduk hingga gandum dan air mencampur sempurna. Beri garam secukupnya. Masukkan pisang ke adonan tepung, balut sempurna. Siapkan minyak, nyalakan api.


Goreng pisang yang sudah dibalut adonan tepung dengan api sedang. Bolak-balik agar tidak gosong dan matang sempurna.

Setelah matang angkat, dan tiriskan sebentar. Baru deh kalian bisa kasih topping madu di atasnya. Pisang Krispi Madu Rasa siap dihidangkan.

Bagaimana mudah bukan? Kalau kalian mau topping lain kalian bisa menambahkan coklat, keju, atau susu di dalamnya.

Cemilan ini cocok disajikan bersama keluarga di rumah. Sampai di sini sampai jumpa di menu-menuku selanjutnya ya.
Müzeyyen Salik
Seorang ibu rumah tangga yang menyukai kerajinan tangan, belajar hal baru, dan pantang menyerah.

Related Posts

2 komentar

Posting Komentar